PASAMAN BARAT – FBN || Bupati Pasaman Barat (Pasbar) H. Yulianto menghimbau kepada generasi muda di Pasbar untuk ikut aktif dan berpartisipasi di dalam kelompok jamaah wirid yasin yang ada. Hal itu disampaikannya pada saat menghadiri pertemuan bulanan kelompok wirid yasin Jorong Ophir Nagari Persiapan Ophir Kecamatan Luhak nan Duo, Selasa (11/07/2020).
“Saya menghimbau kepada generasi muda Pasbar untuk ikut aktif bersama kelompok wirid yasin. Hal ini sangat penting karena kegiatan keagamaan dapat menekan berbagai perilaku yang dapat merusak generasi,” katanya.
Disampaikan Yulianto, perhatian orang tua menjadi faktor penting dalam menyelamatkan masa depan generasi muda.
“Generasi muda adalah tanggungjawab kita bersama untuk membinanya. Kepada orangtua jangan sampai kita tidak perhatikan anak-anak Kita. Wirid yasin baik bagi kita semua. Mari kita ajak keluarga dan anak-anak kita. Walaupun lebih muda, itu lebih bagus untuk ikut kelompok wirid,” tuturnya.
Sementara Ketua Jamaah Wirid Yasin Pasbar, Harnina Syahputri menyampaikan apresiasi kepada kelompok wirid yasin Kecamatan Luhak nan Duo yang telah rutin melaksanakan kegiatan setiap bulannya di kecamatan setempat.
“Terima kasih kepada kelompok wirid yasin kecamatan Luhak nan Duo yang telah rutin menggelar kegiatan setiap bulannya. Bulan depan kita akan laksanakan pertemuan tingkat kabupaten di Kecamatan Kinali,” sebutnya. (Rilis/Red)